Pelatihan Penyelenggaraan Pemilu Bagi KPUM Uningrat Tual

Spread the love

uningrattual.ac.id, Kampus Uningrat Tual – Universitas Doktor Husni Ingratubun (UNINGRAT) Tual melakukan Pelatihan Penyelenggaraan Pemilu  bagi Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Uningrat Tual, dari kegiatan tersebut Ibu Dr. Barbalina Matulessy, S.H., M.Hum selaku Wakil Rektor III melakukan koordinasi dan bekerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Maluku Tenggara yaitu Bpk. Melkior Roy Renel selaku Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu.

Foto : Pelatihan Penyelenggaraan Pemilu KPUM Uningrat Tual Dari KPU Kab. Malra. (Rabu, 1 November 2023)

“Kegiatan ini bagian dari mempersiapkan KPUM Uningrat Tual untuk melaksanakan Pemilihan Presiden Mahasiswa (PRESMA) dan Sekretaris Jendral (SEKJEN) di lingkup Uningrat Tual Periode 2023-2024” ucap Wakil Rektor III.

Foto : KPUM Uningrat menyimak dengan serius. (Rabu, 1 November 2023)

Penyampaian materi lebih menekankan terkait tata cara dan prosedur dalam tahapan pelaksanaan penyelenggaraan pemilihan umum, karena ini menjadi poin penting dan tidak bisa dipisahkan. Dalam pelaksanaan tersebut perwakilan KPU Kab. Maluku Tenggara Bpk. Melkior Roy Renel selaku Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu mengapresiasi langkah yang diambil Uningrat Tual, karena ini secara langsung memberikan pemahaman dan praktek secara langsung kepada Mahasiswa dalam menyelenggaran pemilihan secara demokrasi dan memberikan ruang bagi Mahasiswa yang mempunyai kompetensi nantinya.

Editor : Humas Uningrat Tual

Kirim Pesan
Terima kasih, silahkan menghubungi kami melalui chat untuk info lebih lanjut.